Obyek Wisata Di Semarang -
Berlibur di Jawa Tengah memang akan selalu memberikan anda pengalaman baru yang tidak akan pernah anda lupakan. Jika kebetulan anda mengunjungi Kota Semarang, anda sebaiknya mencatat terlebih dahulu beberapa obyek wisata di Semarang agar nantinya anda bisa mengunjunginya satu per satu. Tentu saja akan lebih baik jika anda memiliki kenalan di Semarang yang akan menjadi petunjuk jalan gratis bagi anda. Namun, jika anda memang ingin menjadi backpacker, tidak ada salahnya mengitari obyek wisata di Semarang sendiri sambil mencari pengalaman.
Tentu saja sebagai salah satu kota besar yang ada di Indonesia, obyek wisata di Semarang tidaklah sedikit. Dan anda tidak mungkin mengunjungi semuanya hanya dalam jangka waktu yang singkat. Untuk memudahkan anda, berikut beberapa obyek wisata di Semarang yang sebaiknya anda kunjungi :
- Pagoda Buddhagaya Watugong, Salah satu obyek wisata di Semarang yang memang tidak pernah dilewatkan adalah tempat beribadah ini. Bangunan dari Pagoda ini memang menarik dan membuat pengunjungnya tidak tahan jika tidak mengelilinginya hingga selesai. Setiap sudut dari bangunan ini selalu menelisik untuk diabadikan. Bangunan ini sangat bagus untuk anda abadikan dengan kamera anda.
- Masjid Agung Jawa Tengah, Tidak lengkap memang rasanya jika anda tidak menginjakkan kaki di Masjid Agung Jawa Tengah. Meskipun ini adalah tempt ibadah, namun keindahan dan kecantikan pada setiap sudut Masjid menjadikannya layak disebut obyek wisata di Semarang. Selain itu, Masjid ini juga tidak pernah sepi akan Jamaah, orang-orang juga suka menghabiskan waktu disini meskipun tidak dalam waktu shalat. Salah satu bagian yang paling terkenal dari Masjid Agung ini adalah kubahnya yang bisa dibuka dan ditutup.
- Lawang Sewu Obyek wisata di Semarang lainnya yang juga sudah sangat melekat dengan Kota Semarang adalah Lawang Sewu. Meskipun bangunan ini cukup besar dan memiliki banyak sekali pintu, namun jumlah pintunya tidak benar-benar seribu. Karena banyaknya cerita mistis yang selama ini beredar pada masyarakat sekitar, akhirnya beberapa tahun yang lalu pihak pengelola memutuskan untuk mengecat ulang bangunan. Banyak yang menyayangkan keputusan tersebut karena dianggap menghilangkan citra Lawang Sewu yang sudah ada sejak dulu.
- Kampung Wisata Taman Lele Tempat ini merupakan tempat yang sangat cocok untuk dijadikan tempat liburan keluarga. Tempatnya yang lumayan luas juga membuat obyek wisata di Semarang ini memiliki berbagai wahana permainan yang lumayan lengkap. Fasilitas yang disediakan juga sangat memadai, mulai dari danau buatan, kolam renang, taman untuk bermain anak, beberapa gazebo, kebun binatang mini, tempat pertunjukan, penginapan dan lain sebagainya. Obyek wisata di Semarang ini akan sangat cocok untuk mengajari anak anda mengenai hal-hal baru. Jadi, selain bermain dan bersenang-senang, anak anda bisa menjadi lebih pintar dan mengenal lebih banyak hal lagi disini.
- Pantai Tirang Semarang juga tentu saja memiliki tempat wisata berupa pantai yang pengunjungnya belum terlalu membludak. Jika anda ingin sekedar berjalan-jalan sambil menjernihkan pikiran, obyek wisata di Semarang ini bisa anda datangi. Selain itu, Pantai Tirang sering dijadikan tempat memancing berbagai jenis ikan.
- Taman Rekreasi Wonderia Jika anda ingin merasakan naik beberapa wahana, maka obyek wisata di Semarang yang harus anda kunjungi adalah Taman Rekreasi Wonderia. Wahana permainan yang ada disini cukup lengkap sehingga anda akan merasa cukup puas bermain seharian di sini. Taman Rrekreasi ini sudah dibuka sejak beberapa tahun yang lalu, dan tiket yang anda butuhkan untuk masuk ke sini juga cukup terjangkau.